Wika Salim Hidupkan Panggung Pekan Gembira Raya, Ajak Penonton Bergoyang

Sabtu, 02 Desember 2023 - 19:31 WIB
loading...
Wika Salim Hidupkan...
Wika Salim sukses menghidupkan panggung Pekan Gembira Ria di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (2/12/2023). Foto/ MPI.
A A A
JAKARTA - Wika Salim sukses menghidupkan panggung Pekan Gembira Ria di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (2/12/2023).

Wika Salim mencuri perhatian lewat aksi panggungnya yang memukau. Tak hanya paras nan cantik dan suara merdu, juga terkenal dengan aksi panggungnya yang menghidupkan suasana.



Pedangdut berambut pendek tersebut membuka penampilannya dengan lagu berjudul ‘Rungkad’. Suasana panggung lantas sukses dibuat ‘ambyar’ dengan irama musik dangdut koplo nan meriah.

Penonton tak hanya dibuat ikut bernyanyi, namun juga ikut berjoget. Penampilan Wika Salim saat menyanyikan lagu tersebut juga tampak tak kalah memukau lewat goyangan mautnya.

Wika Salim lalu kembali membuat suasana di Pekan Gembira Ria pada sore itu semakin meriah lewat salah satu lagu yang cukup fenomenal di media sosial, yakni Runtah 'Biwir Bereum Bereum Jawer Hayam Panon Coklat Kopi Susu' milik Doel Sumbang.

Sebagai mojang asli Jawa Barat, ia tentu tidak kesulitan bahkan cukup lancar menyanyikan lagu yang memiliki lirik bahasa Sunda di setiap penggalannya.

Meski begitu, lagu tersebut juga turut sukses membuat penonton bergoyang karena irama musiknya yang tak kalah asyik dan meriah.



Usai menghibur penonton Pekan Gembira Ria lewat dua lagu tersebut, Wika lantas mencoba berbincang dengan para penonton di depannya sambil sedikit berseloroh.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1712 seconds (0.1#10.140)